Pentingnya Kalender Meja dalam Bekerja

Kalender Meja dalam Berkerja; Kalender, tarikh, atau penanggalan merupakan sebuah sistem untuk memberi nama pada sebuah periode waktu. Nama-nama ini dikenal sebagai tanggal kalender. Tanggal ini bisa didasarkan dari gerakan-gerakan benda angkasa seperti matahari dan bulan. Kalender juga dapat mengacu kepada alat yang mengilustrasikan sistem tersebut.

Ayok, simak artikel kami mengenai pentingnya kalender meja dalam berkerja,

kalender

Kalender meja termasuk perangkat yang penting ketika Anda bekerja. Dengan kalender yang ringkas dan jelas, ada banyak manfaat yang akan Anda dapatkan, seperti:

Pengingat untuk kegiatan rapat kerja atau kegiatan kontrol lapangan ketika Anda termasuk pekerja yang tidak hanya bekerja didalam kantor tetapi juga pekerja lapangan.
Perencanaan jadwal liburan yang diambil sesuai waktu cuti yang didapatkan, sehingga tidak ada pekerjaan atau agenda lain yang terganggu.
Pengingat untuk hari ulang tahun pribadi atau peringatan penting yang berhubungan dengan pekerjaan, seperti hari ulang tahun perusahaan, hari perpanjangan kontrak kerjasama, dan hari penting lainnya.
Selain manfaat diatas, tentunya masih ada banyak manfaat lain yang bisa didapat dari sebuah kalender meja. Namun demikian, saat memilih kalender yang akan dipajang diatas meja demi menunjang pekerjaan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, yaitu:

Agar fungsi kalender benar-benar terlihat, pastikan dulu ukuran kalender yang diletakkan diatas meja. Umumnya kalender meja duduk yang diletakkan diatas meja didesain dengan ukuran 21x15cm atau lebih kecil. Dengan demikian, ukuran kalender meja yang sesuai dengan ukuran meja kerja akan membantu Anda menata semua perlengkapan kerja yang ada diatas meja dan tidak mengganggu aktivitas. Selain kalender meja, dapat menggunakan kalender dinding sebagai alternatif lainnya jika anda ingin melihat isi kalender secara lebih jelas. Ukuran standar untuk kalender dinding biasanya 40 x 60 cm.
kalender untuk meja kerja

Bentuk kalender meja
Ketika Anda memilih kalender yang akan digunakan untuk bekerja di dalam ruangan, tidak ada salahnya Anda memilih bentuk kalender standar dengan desain unik. Desain kalender yang menarik secara tidak langsung akan menambah warna dalam ruang kerja Anda agar terkesan lebih menyenangkan.

Desain kalender
Saat Anda meletakkan kalender duduk untuk membantu aktivitas, pastikan desain kalender yang akan dipajang. Desain kalender yang unik secara tidak langsung akan membuat Anda merasa nyaman dalam bekerja begitu pula orang-orang yang datang berkunjung ke ruang kerja Anda. Desain kalender juga disesuaikan dengan bahan kertas yang sesuai. Jika design yang digunakan adalah tema klasik maka jenis kertas yang digunakan sebaiknya tidak kaku.

Posisi peletakan
Saat meletakkan kalender untuk membantu pekerjaan, pastikan dulu posisi peletakan kalender. Posisi kalender yang masih dalam jarak pandang tepat akan membantu Anda dalam menuliskan agenda terdekat yang harus dilaksanakan.

Meskipun sudah banyak tersedia kalender digital yang terdapat didalam gadget, kalender meja masih dijadikan sebagai pilihan utama dalam alat pembantu untuk memudahkan pekerjaan. Hal ini dikarenakan kalender meja lebih mudah dijangkau dan sudah menjadi kebiasaan sehingga kalender konvensional menjadi pilihan yang tidak tergantikan oleh kebanyakan orang. Maka dari itu, cetak kalender meja 2018 anda sekarang juga untuk menghiasi meja kerja anda.

Terimakasih telah membaca artikel kami semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Instagram